Pendidikan pada abad XXI harus dapat menjamin agar peserta didik memiliki keterampilan belajar dan berinovasi, keterampilan menggunakan dan memanfaatkan teknologi dan media informasi, dapat bekerja dan bertahan dengan menggunakan kecakapan hidup (life skill). Kecakapan hidup itulah yang kemudian dikenal dengan konsep 4 C yang meliputi kecakapan berpikir kritis dan pemecahan masalah (critical thinking and problem solving skill), kecakapan berkomunikasi (communication skills), kecakapan kreativitas dan inovasi (creativity and innovation), dan kecakapan kolaborasi (collaboration).
Salah satu prasyarat untuk mewujudkan kecakapan hidup abad XXI tersebut adalah kemampuan literasi berbasis teks multimodal yang tidak lepas dari penguatan pendidikan karakter sebagai upaya mewujudkan profil Pelajar Pancasila yaitu beriman, bertakwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, memiliki sikap bergotong royong, kreatif, bernalar kritis, dan mandiri. Implementasi penumbuhan budaya literasi di sekolah berupa Program Gerakan Literasi Sekolah (GLS) yang telah dicanangkan sejak tahun 2015 di lingkungan SMA terdiri dari langkah-langkah persiapan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi, serta tindak lanjut yang melibatkan partisipasi seluruh warga sekolah.